Cara Agar Hp Android Tidak Lemot/Lambat

Cara agar hp android tidak lemot/lambat. Siapa sih yang gak kenal dengan Sistem Operasi ini, ya Android ... Sistem Operasi yang sangat populer dan digemari para pengguna gadget saat ini, mulai dari anak-anak hingga kaum dewasa. Hampir semua merk hp saat ini, seakan berlomba-lomba dengan mengeluarkan berbagai varian produk-produk android mereka. Android memang memiliki banyak kelebihan-kelebihan yang menarik dibanding Sistem Operasi yang lain, tetapi terkadang Android juga memiliki beberapa kekurangan, jika dipadukan dengan beberapa hardware yang kurang memadai dengan Android itu sendiri. Seperti RAM yang kecil, biasanya akan menyebabkan data yang ada dalam RAM mudah penuh, sehingga pertimbangan berapa kapasitas RAM, saat sebelum membeli Android, perlu dipertimbangkan. Hal yang sering terjadi pada hp Android (tidak semua), adalah Hp android yang sering lemot/lambat. Oleh karena itu Spesifikasiihp kali ini akan mengulas tentang hal apa saja yang menyebabkan Android lemot dan solusinya.

1. Uninstall aplikasi yang jarang digunakan/ tidak terlalu penting
Terlalu banyak menginstall aplikasi, biasanya akan menyebabkan Android Anda akan lemot/lambat, maka kurangilah beberapa aplikasi yang jarang Anda gunakan, misal game-game yang jarang di mainkan.

2. Menghentikan Aplikasi yang berjalan dengan Aplikasi Task Manager
Jika kita merasa Hp Android kita mulai terasa lemot/lambat, maka kita bisa mematikan semua atau beberapa aplikasi yang berjalan dengan Aplikasi Task Manager, salah satu aplikasi yang sering digunakan adalah Advanched Task Manager, untuk mendownload masuk Play store saja, trus cari saja  dengan kata kunci Advanched Task Manager.


3. Kosongkan atau hapus Cache
Cache adalah log aplikasi yang telah dijalankan, jika dibiarkan maka RAM akan penuh dan membuat Hp Android Anda lemot/lambat, untuk menghapusnya Anda bisa menghapus langsung dari menu setting kemudian kelola aplikasi, tetapi untuk cara yang lebih mudah bisa menggunakan Clean Master, yang bisa  diunduh gratis di Play Store Google.

4. Memori internal yang penuh
Hal yang membuat memori internal penuh adalah menginstall banyak aplikasi, maka dari itu seperti yang telah dibahas pada no 1, Uninstall aplikasi yang jarang digunakan, atau pindah ke Memori Eksternal, tetapi ada beberapa Hp yang tidak mendukung menu pemindahan ini, solusinya bisa menggunkan aplikasi Link2Sd atau  apl lainnya, tetapi harus di root terlebih dahulu.

5. Memori Eksternal/Micro SD yang jelek
Hal ini, merupakan pengalaman saya sendiri, saya pernah menggunkan Micro Sd yang abal-abal, hasilnya Android saya terasa lemot sekali, setelah browsing ternyata penyebabnya adalah Micro SD yang jelek mempunyai kemampuan I/O yang jelek/rendah pula, sehingga menyebabkan proses pembacaan atau penulisan data akan memakan waktu yang lama.

6. Jangan menggunkan Theme/ Louncher yang berat
Launcher yang menarik dan banyak widget, atau animasi bergerak lainnya, biasanya akan memakan RAM, sehingga menyebabkan lemot juga.

Demikian info seputar Tips agar android tidak lambat, semoga bisa membantu, terimakasih .....

Share :

Facebook Twitter Google+
0 Komentar untuk "Cara Agar Hp Android Tidak Lemot/Lambat"
Back To Top